Siap-Siap! Mark Prin Bakal Gelar Fan Meeting Perdana di Jakarta Akhir Bulan Ini

Aktor asal Thailand, Mark Prin dikonfirmasi bakal ke Indonesia dalam waktu dekat. Kehadirannya ini dalam rangka pegelaran fan meeting perdananya di Tanah Air.

Kabar kedatangan Mark Prin ini disampaikan langsung oleh NuKami Entertaiment, pihak promotor, dalam postingan di Instagram belum lama ini.

“Hi, Jakarta, Indonesia! Aktor Thailand Mark Prin sudah siap untuk bertemu kalian semua dalam waktu dekat ini di Jakarta,” tulisnya sebagai caption.

Acara bertajuk ‘2024 Mark Prin 1st Fanmeeting in Jakarta’ ini rencananya akan diadakan pada 26 Oktober 2024.

Terkait lokasinya, sang promotor mengatakan akan dihelat di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan.

Untuk harga tiketnya sendiri terbagi menjadi empat kategori.

Termurah ada kategori Pink yang posisinya paling jauh dari panggung. Harganya Rp 1 juta.

Lalu disusul kategori Blue dengan harga Rp 1,5 juta serta VIP yang dibanderol Rp 2 juta. Sedangkan tiket termahal yakni VVIP dengan posisi paling depan dihargai Rp 2,5 juta.

Melihat ini, para netizen pun langsung memberikan komentarnya.

“Gilaa! Mau,” ujar salah satu netizen.

“Kenapa nggak satu paket sama istrinya kak,” timpal lainnya.

Source link

Scroll to Top