Memilih Klinik Bayi Tabung? Pastikan Bersertifikasi RTAC, Program IVF Berstandar Internasional

Bayi tabung atau In vitro fertilization (IVF) merupakan salah satu metode yang dapat digunakan oleh pasangan yang ingin memiliki keturunan.

Melalui metode ini, kehamilan dapat terjadi dengan cara di mana sel telur dibuahi oleh sperma di luar tubuh, yaitu di dalam sebuah tabung.

Meskipun biaya yang dikeluarkan cukup tinggi dan tingkat keberhasilannya mencapai 40 persen, penting bagi setiap orang untuk memilih layanan yang terbaik untuk memastikan keberhasilan metode ini.

Salah satu cara untuk memastikan layanan terbaik adalah dengan memilih klinik yang telah mengikuti standar dari The Reproductive Accreditation Committee (RTAC) dari Australia, yang merupakan komite akreditasi untuk teknologi reproduksi berbantu atau program bayi tabung yang dibentuk oleh Fertility Society of Australia (FSA).

Fertlity Society Australia (FSA) adalah badan tertinggi dalam bidang reproduksi di Australia dan Selandia Baru. Klinik fertilitas Bocah Indonesia baru saja meraih akreditasi ini.

Proses akreditasi yang dilakukan oleh Mrs. Rhonda Williams, Lead Auditor dari Certification Partner Global (CPG) Australia pada 19 dan 20 Agustus 2024, menjadikan Bocah Indonesia mencapai tolak ukur internasional.

Mendapatkan sertifikasi RTAC, klinik ini telah memastikan bahwa mereka menawarkan layanan program bayi tabung yang berkualitas tinggi. Ini memberikan keyakinan kepada pasien bahwa pelayanan dan perawatan yang diberikan di klinik ini berkualitas dan ditangani oleh tim medis yang bersertifikasi.

“Terdapat dua kriteria dalam aturan skema, yaitu kriteria kritis (critical criteria – CC) dan kriteria praktik baik (good practice criteria – GPC),” jelas Mrs. Rhonda dalam siaran pers yang diterima baru-baru ini.

Kriteria kritis diaudit setiap tahun selama audit pengawasan. Sedangkan, kriteria praktik baik dilakukan pada audit sertifikasi awal dan akan dilaksanakan setiap tiga tahun sekali.

Dengan sertifikasi RTAC, pelayanan dan perawatan terbaik yang diberikan untuk pasien yang ingin merencanakan program hamil telah sesuai dengan standar yang ditetapkan berdasarkan sertifikasi internasional RTAC.

Dengan mendapatkan sertifikasi RTAC ini, Bocah Indonesia mendukung serta mewujudkan harapan pasangan suami istri untuk memiliki buah hati, dengan fasilitas, peralatan, teknologi, serta pelayanan program hamil dan bayi tabung yang dapat bersaing dengan klinik fertilitas internasional.

Source link

Scroll to Top