Dewi Perssik menunjukkan kemarahannya terhadap tudingan yang dianggap menyindir Nikita Mirzani dan anaknya, Lolly, yang belakangan viral. Melalui unggahannya di Instagram, Dewi Perssik alias Depe membantah semua tudingan tersebut.
“Saya tidak mau menanggapi hal yang bukan urusan saya. Saya bahkan geram dengan akun yang bernama Viral Seleb. Sangat tidak sopan,” kata Dewi Perssik pada Minggu (22/9/2024).
Dalam unggahan akun @viral_seleb, Dewi disebutkan membicarakan Nikita Mirzani yang sering berganti pasangan dan mengalami pernikahan serta perceraian, sehingga dikhawatirkan menjadi contoh buruk bagi Lolly.
Nama Lolly disebut secara jelas, sehingga banyak yang beranggapan bahwa Dewi Perssik sedang mengomentari tindakan Nikita Mirzani yang baru-baru ini menjemput paksa putrinya. Namun, Depe dengan tegas membantah hal tersebut.
“Di akun itu saya dibilang menyindir si Jengger, Lolly. Saya tidak pernah membicarakan mereka dari kemarin. Hidup saya sedang bahagia, saya lagi (manggung) off air,” jelas Dewi Perssik.
Lebih lanjut, Dewi Perssik mengungkapkan bahwa video yang diunggah akun @viral_seleb adalah saat dirinya berkonflik dengan Nikita Mirzani sekitar empat tahun lalu.
“Sebenarnya saya tidak pernah membicarakan Lolly atau ibunya. Kecuali jika ibunya sudah berbuat tidak sopan kepada saya, baru saya berbicara. Video dari zaman Covid diunggah lagi. Apa maksudnya?” tanya mantan istri Saipul Jamil tersebut.
Meski begitu, Dewi Perssik tidak menampik jika banyak warganet yang memintanya untuk berkomentar mengenai kasus Nikita Mirzani-Lolly saat dirinya sedang siaran langsung menjual tas. Namun, Depe sama sekali tidak menanggapinya.
“Ketika saya bermasalah dengan Jengger, ketika dia mengatakan saya aborsi, mandul. Itu adalah video yang diputar ulang. Lolly bukan anak saya. Lebih baik saya mengurus anak saya sendiri,” tutup Dewi Perssik.
Sementara itu, dalam keterangan unggahannya, Dewi Perssik juga menyinggung tentang buzzer politik. Kasus Nikita Mirzani versus Lolly belakangan ini memang dianggap sebagai upaya untuk menutupi isu mengenai akun Fufufafa yang diduga milik Gibran Rakabuming Raka.
“Bisa saja ini adalah politik alias buzzer yang berkomentar untuk mengangkat nama seseorang. Naiklah tanpa menjatuhkan orang lain. Itu baru yang namanya bijak,” tulis Dewi Perssik.
Perihal buzzer, Dewi Perssik mengaku tidak pernah menggunakan jasa buzzer. Namanya justru meroket tanpa diduga-duga.
Beberapa bulan lalu, namanya memang mendadak naik setelah video lawasnya bernyanyi dan menari dengan semangat di atas panggung viral kembali.
“Ingat, apa yang kamu tanam pasti akan kamu tuai. Saya tidak memerlukan buzzer untuk membuat nama saya naik, cukup Landasan dari Allah saja dan itu sudah terbukti, kan? Masih belum percaya? Terus saja begini kepada saya,” pungkas Dewi Perssik.
Di sisi lain, akun @viral_seleb telah menghapus video Dewi Perssik yang mengomentari Nikita Mirzani dan Lolly, yang telah dijelaskan tidak berkaitan dengan kasus terbaru. Apa pendapatmu mengenai hal ini?
Kontributor : Neressa Prahastiwi