JAKARTA – Francesco Bagnaia bertekad merebut kembali gelar juara dunia MotoGP dari Jorge Martin di musim ini.
Selain Martin, Bagnaia juga mewaspadai Fabio Quartararo.
Bagnaia optimis akan lebih sering tampil di barisan terdepan bersama Marc Marquez, rekan setimnya yang baru.
Twitter.com/motogp Marc Marquez dan Bagnaia saat duel di Sirkuit Jerez
Marquez juga menargetkan untuk MotoGP 2025, di mana pemenang setiap seri hanyalah dirinya atau Bagnaia.
Terkait para rival yang diwaspadainya, Bagnaia menyebutkan para pebalap tim pabrikan Aprilia, yakni Martin dan Marco Bezzecchi.
Menurut Bagnaia, Aprilia memiliki target yang besar untuk musim depan.
TINO MARTINO Fabio Quartararo saat berlaga pada MotoGP Jepang 2024
“Menurut saya, Jorge dan Bez akan tampil baik dan bersaing di depan. Namun, kita juga harus beradaptasi dengan berbagai hal baru,” ungkap Bagnaia.
Dia juga menekankan pentingnya waspada terhadap Enea Bastianini dan Maverick Vinales yang beralih ke KTM pada musim ini.
Bagnaia menegaskan bahwa Quartararo juga harus diwaspadai.
“Saya tidak mengabaikan Fabio Quartararo, karena Yamaha telah melakukan kemajuan besar,” ujar Bagnaia.
Bagnaia mengamati bahwa performa Yamaha M1 pada hari terakhir sesi tes di Barcelona cukup mengesankan.
Walaupun saat ini Yamaha belum terlalu kompetitif dibandingkan Ducati secara keseluruhan, di sirkuit tertentu, Yamaha tetap patut diperhitungkan.
Saat ini, Yamaha sedang mengembangkan mesin V4, tetapi belum ada kepastian apakah akan digunakan dalam balapan. Jika performanya lebih baik dari konfigurasi mesin M1 saat ini, maka akan dipertahankan.