Artikel – Sepanjang awal Oktober 2024, pasar smartphone Indonesia kedatangan enam ponsel baru dari vendor Tecno, ZTE, Infinix, dan Realme. Keenam ponsel ini dibanderol dengan harga terjangkau mulai Rp 929.000 hingga Rp 1,8 jutaan.
Berikut adalah daftar 6 ponsel baru yang rilis awal Oktober 2024:
- ZTE Blade A35
- Infinix Smart 9
- Tecno Spark Go 1
- Tecno Spark 30C
- Infinix Hot 50i
- Realme C61
Dengan harga mulai Rp 900.000-an, enam ponsel ini bisa menjadi pilihan bagi konsumen yang mencari HP murah.
Berikut pembahasan singkat fitur unggulan dari masing-masing ponsel.
1. ZTE Blade A35 – Rp 900.000-an
Instagram/ @ztemobileindonesia
Dengan harga Rp 900.000-an, ZTE Blade A35 menawarkan layar besar 6,75 inci dengan resolusi HD Plus (720 x 1.600 piksel) dan refresh rate 90 Hz. Ponsel ini dibekali fitur Live Island, yang interaktif untuk menampilkan pengingat, notifikasi, status baterai, timer, rekaman, telepon, hingga senter.
Fitur unggulan lainnya meliputi sistem operasi Android 14, audio jack 3,5 mm, dan USB Type-C.
2. Infinix Smart 9 – mulai Rp 1,1 jutaan
Infinix
Infinix Smart 9, dengan harga mulai Rp 1,1 jutaan, menawarkan layar 120 Hz, kamera 13 MP, chipset MediaTek Helio G81, RAM hingga 4 GB, serta baterai 5.000 mAh. Ponsel ini juga dilengkapi dengan pemindai sidik jari side-mounted, colokan audio 3,5 mm, sertifikasi ketahanan air dan debu dengan IP-rating IP54, serta fitur lain seperti WiFi, Bluetooth, radio FM, USB-C, dual SIM, slot microSD, dan speaker ganda.
3. Tecno Spark Go 1 – mulai Rp 1,1 jutaan
Bill Clinten
Tecno Spark Go 1 menawarkan konektivitas 4.5G, yang dikenal sebagai “LTE Advanced.” Meski dengan harga terjangkau, ponsel ini dilengkapi layar 6,67 inci 120 Hz, kamera 13 MP, rating IP54 untuk ketahanan air dan debu, dual speaker dengan teknologi audio DTS, pemindai sidik jari di tombol power, USB-C, serta baterai berkapasitas 5.000 mAh.
4. Tecno Spark 30C – Rp 1,4 jutaan
Bill Clinten
Tecno Spark 30C mengunggulkan layar 6,67 inci 120 Hz, kamera utama 48 MP, chipset MediaTek Helio G81, RAM 6 GB, dan baterai 5.000 mAh. Ponsel ini juga dilengkapi dengan rating IP54, NFC untuk pengecekan saldo uang elektronik, IR Blaster untuk mengontrol perangkat elektronik, dual speaker dengan teknologi DTS, serta pemindai sidik jari di tombol power.